HADIAH
Di dalam kehidupan ini, banyak perkara terjadi di sekeliling kita. Kita melihat kesedihan, kebahagiaan, kejahatan dan hal-hal yang terkadang nampaknya aneh, tidak normal, tidak masuk akal, tapi hal itu terjadi, dan masih terjadi secara terus menerus. Sering kita bertanya sampai kapan hal ini akan berlangsung, tapi sering hati kita terlanjur menyimpulkan, bahwa kematian akan menyelesaikannya. Yang berarti selama kita hidup, kita bakal menghadapi kenyataan-kenyataan di atas.
Sebagai orang kristen, kita akan mengatakan YA bulat-bulat dan mengakui jika kita ini percaya Kristus, kita percaya kepada Allah Bapa yang telah datang ke dunia sebagai manusia, yang namaNya Yesus, Firman Allah yang hidup, Anak Manusia. Kita juga percaya bahwa kita mempunyai hak untuk disebut sebagai Anak Allah, yang mewarisi kerajaan Allah. Yah… kita percaya dan yakin akan hal itu. Tetapi kenyataan yang sering terjadi, kepercayaan dan keyakinan itu hanya dimulut saja, seperti pernyataan saja.
Komentar