DRK-Pertanyaan 5

Nama Kursus : Doktrin Roh Kudus
Nama Pelajaran : Karunia-Karunia Roh Kudus
Kode : DRK-T05

Pertanyaan 05 - KARUNIA-KARUNIA ROH KUDUS

INSTRUKSI

Sebelum mengerjakan tugas, diharapkan setiap peserta memperhatikan petunjuk berikut ini:

  1. Bacalah Bahan Pelajaran dan semua Referensi Pelajaran 05 dengan teliti.
  2. Bacalah Pertanyaan (A) dan (B) di bawah ini, lalu jawablah dengan jelas dan tepat.
  3. Apabila Anda mendapatkan kesulitan sehubungan dengan isi Bahan Pelajaran, silakan menghubungi: <kusuma@in-christ.net >

Selamat mengerjakan!

Pertanyaan (A)

Jawablah pertanyaan di bawah ini memilih jawaban yang paling tepat!

  1. Karunia Roh Kudus berbeda dengan bakat, Roh Kudus diberikan kepada ... sedangkan bakat diberikan kepada ....
    1. hamba Tuhan, semua orang
    2. orang yang telah lahir baru, semua orang
    3. orang kudus, orang-orang tertentu
    4. orang yang meminta, semua orang tanpa perlu meminta
  2. Roh Kudus memperlengkapi seseorang dengan karunia khusus, tujuannya adalah supaya orang tersebut dapat ... bagi Kristus.
    1. menjadi perwakilan
    2. menjadi saingan
    3. melayani, bertumbuh, dan berbuah
    4. mengajar, bersaksi, dan berkhotbah
  3. Raja Salomo menerima karunia khusus untuk .....
    1. menyembuhkan
    2. melakukan mukjizat
    3. bernubuat
    4. berkata-kata hikmat
  4. ... kemampuan rohani untuk menyatakan suatu pengetahuan tentang seseorang, keadaan, dan kebenaran dengan pimpinan dari Roh Kudus.
    1. Berkata-kata dengan pengetahuan
    2. Melakukan mukjizat
    3. Bernubuat
    4. Berkata-kata hikmat
  5. Dalam Markus 11:22 disebutkan bahwa karunia iman adalah ....
    1. iman yang memiliki kuasa
    2. kemampuan rohani untuk melakukan perkara ajaib
    3. kepercayaan kepada Allah Tritunggal
    4. iman yang diberikan cuma-cuma oleh Allah
  6. Kesembuhan yang diberikan Yesus bekerja dalam aspek ....
    1. rohani
    2. rohani dan jasmani
    3. fisik, mental, dan sosial
    4. fisik, psikis, dan supranatural
  7. Karunia bernubuat sesungguhnya untuk melengkapi fungsi pelayanan ... dalam gereja.
    1. pengajaran
    2. penggembalaan
    3. kerasulan
    4. kenabian
  8. Karunia membedakan roh berfungsi untuk mencegah ... di dalam gereja.
    1. penyesatan
    2. perselisihan
    3. perpecahan
    4. permusuhan
  9. Dalam 1 Korintus 14 ada beberapa persyaratan ketika bahasa Roh muncul di tengah-tengah ibadah diantaranya ....
    1. bahasanya adalah bahasa yang dikenal manusia
    2. ada yang memiliki karunia menafsirkan
    3. bahasa yang telah disepakati dan dilatih bersama-sama
    4. hanya para rohaniawan yang boleh menggunakannya
  10. Mencoba mengerjakan segala bentuk pelayanan adalah salah satu langkah efektif untuk menemukan ... dalam kehidupan kita.
    1. bahasa Roh
    2. karunia Roh
    3. buah-buah Roh
    4. bakat alami

Pertanyaan (B)

Jawablah pertanyaan ini dengan uraian yang tepat!

  1. Apakah tujuan Allah memberikan berbagai karunia kepada orang percaya dalam tubuh Kristus? Jelaskan!
  2. Apa pandangan Anda mengenai karunia bahasa Roh? Perlukah bahasa Roh itu ditafsirkan?

Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PESTA