PPB-Pertanyaan 06

Nama Kursus : Pengantar Perjanjian Baru
Nama Pelajaran : Sejarah Gereja Mula-Mula
Kode : PPB-T06

Pertanyaan 06 - SEJARAH GEREJA MULA-MULA

INSTRUKSI

Sebelum mengerjakan tugas, diharapkan setiap peserta memperhatikan petunjuk berikut ini:

  1. Bacalah Bahan Pelajaran dan semua Referensi Pelajaran 06 dengan teliti.
  2. Bacalah Pertanyaan (A) dan (B) di bawah ini, lalu jawablah dengan jelas dan tepat.
  3. Apabila Anda mendapatkan kesulitan sehubungan dengan isi Bahan Pelajaran, silakan menghubungi: < kusuma@in-christ.net >

Selamat mengerjakan!

Pertanyaan (A)

Jawablah pertanyaan di bawah ini memilih jawaban yang paling tepat!

  1. Yesus menyuruh murid-murid-Nya pergi ke Yerusalem untuk menantikan ....
    1. penyataan Allah
    2. pencurahan Roh Kudus
    3. rasul-rasul yang lain
    4. Paulus
  2. Gereja atau jemaat dalam bahasa Yunani disebut dengan "ekklesia" yang berarti ....
    1. perkumpulan orang-orang
    2. gedung tempat berkumpul
    3. tempat beribadah
    4. menjawab panggilan atau perintah
  3. Perintah terakhir Yesus tepat sebelum Dia naik ke surga dikenal juga dengan istilah ....
    1. Pentakosta
    2. Amanat Agung
    3. Pencurahan Roh Kudus
    4. Ekklesia
  4. Menurut Kisah Para Rasul 18, Apolos membawa Injil ke ....
    1. Asia Kecil
    2. Etiopia
    3. Mesir
    4. Yudea
  5. Gereja pertama lahir di ....
    1. Asia Kecil
    2. Roma
    3. Etiopia
    4. Yerusalem
  6. Salah satu penyebab timbulnya penganiayaan terhadap orang Kristen pada zaman gereja mula-mula adalah ....
    1. orang Kristen melakukan kanibalisme
    2. orang Kristen melakukan hal-hal yang melawan kemanusiaan
    3. orang Kristen dianggap sebagai agama baru di luar Yahudi
    4. orang Kristen melakukan ibadah sembunyi-sembunyi
  7. Ketika mengalami penganiayaan, jumlah orang Kristen ....
    1. semakin berkurang
    2. tetap
    3. naik dan turun
    4. semakin banyak
  8. Penganiayaan menghasilkan ....
    1. penurunan jumlah orang percaya
    2. banyak orang percaya putus asa dan berpindah kepercayaan
    3. orang Kristen takut untuk menyatakan imannya
    4. orang Kristen semakin berani mempertahankan imannya
  9. Peraturan untuk menyembah Kaisar dikeluarkan oleh ....
    1. Kaisar Agustus
    2. sekte agama Yudaisme
    3. bangsa Yunani
    4. masing-masing kerajaan
  10. Sebelum tahun 100 M, menurut Kisah Para Rasul 9, Injil sudah
    tersebar hingga ke ....
    1. Eropa Utara dan Afrika Utara
    2. Siria, Afrika, dan Asia
    3. Siria, Persia, dan Afrika
    4. seluruh dunia

Pertanyaan (B)

Jawablah pertanyaan ini dengan uraian yang tepat!

  1. Tantangan apakah yang dihadapi gereja mula-mula?
  2. Apakah dampak dari penganiayaan yang dialami oleh gereja mula-
    mula?
Taxonomy upgrade extras: 

Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PESTA