Berita PESTA - Maret/2012

Arsip




Berita PESTA


1. PEMBUKAAN KELAS PERDANA DOKTRIN ALKITAB (DAL) MEI/JUNI 2012

Pendaftaran diskusi perdana kelas "Doktrin Alkitab" (DAL) sudah dibuka. Kelas DAL ini akan mempelajari pokok-pokok penting doktrin Alkitab, seperti Pernyataan Allah, Inspirasi, Kanon, Otoritas Alkitab, serta Peranan dan Manfaat Alkitab dalam Kehidupan Masa Kini. Karena merupakan kelas lanjutan, peserta yang dapat mengikutinya adalah yang sudah lulus dari kelas DIK. Diskusi akan dimulai tanggal 10 Mei 2012. Segeralah bergabung dalam kelas DAL periode Mei/Juni 2012 dan daftarkan diri Anda ke . Batas pengumpulan tugas tertulis sebagai persyaratan untuk dapat mengikuti kelas diskusi adalah tanggal 3 Mei 2012.

2. PELATIHAN SOFTWARE SABDA DI BALI DAN SURABAYA

Tim SABDA akan melakukan pelatihan software Alkitab SABDA di Denpasar dan Surabaya. Ini adalah kesempatan yang sangat baik bagi para alumni PESTA yang tinggal di dua kota tersebut untuk mengikuti acara ini. Mengapa? Karena Anda akan mendapatkan DVD Library dan pelatihan bagaimana menggunakan software Alkitab SABDA, yang sangat berguna untuk mempelajari Alkitab dengan bertanggung jawab. Untuk mengikuti acara tersebut, segera daftarkan diri Anda ke .

Adapun pelaksanaan adalah sbb.:

  1. Pelatihan SABDA di Denpasar:
    Hari/tanggal : Kamis, 12 April 2012
    Jam : 14.00 -- 18.00
    Tempat : Perkantas Denpasar
    Jl. Tukad Banyusari, Gang Nuri No. 13
    Sesetan, Denpasar
  2. Pelatihan SABDA di Surabaya:
    Hari/tanggal : Sabtu, 14 April 2012
    Jam : 17.00 – 21.00
    Tempat : GKPB MDC, Jl. Putat Gede Selatan no. 2
    (masuk Jl. Raya Bukit Darmo ke arah perumahan Graha Family)

Kami tunggu kedatangan Anda.

3. MODUL BARU 2013 "DOKTRIN ROH KUDUS"

Saat ini, tim PESTA sedang merancang garis besar modul baru yang dinamakan Doktrin Roh Kudus (DRK). Doakan agar proses penyusunan modul ini bisa dilakukan dengan cepat dan tepat waktu. Harapan utama dibuatnya modul ini adalah agar setiap peserta PESTA dapat belajar tentang Doktrin Roh Kudus sehingga memperkaya pengenalan kita kepada Oknum Ketiga dari Allah Tritunggal. Berharap tahun depan modul ini sudah dapat dibuka kelas diskusinya dan banyak peserta mendapat berkat.

4. MILIS ALUMNI PESTA

Milis alumni PESTA adalah komunitas online yang disediakan bagi para alumni PESTA, yaitu mereka yang telah bergabung dalam kelas diskusi DIK dan kelas-kelas umum. Tujuan milis ini, selain untuk menjadi tempat berbagi berkat seperti renungan, artikel, kesaksian, juga menjadi tempat untuk saling mengenal dan mendukung satu dengan lain. Para peserta bisa saling mengucapkan selamat ulang tahun, minta dukungan doa, atau berbagi informasi, misalnya seminar dll.. Jumlah anggota milis saat ini adalah 457 orang. Di bawah ini, kami sertakan kesaksian salah satu alumni yang sudah merasakan berkat ketika bergabung di milis alumni:

"Saya sudah bergabung sekitar 3 tahun lebih di milis ini. Banyak manfaat yang saya rasakan setelah bergabung. Pada dasarnya saya memang sangat jarang menulis di milis, tetapi saya sangat rajin membaca semua tulisan yang dikirimkan. Banyak artikel yang dikirimkan menjadi berkat yang membuat iman saya semakin teguh serta menghibur hati di kala masalah menerpa kehidupan saya." (DT)

Umum: 

Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PESTA