Berita Pesta - Agustus 2015
1. Informasi Kelas Tafsiran Markus
Kelas Tafsiran Markus (TMR) adalah kelas ekstra yang dibuka untuk memperingati HUT PESTA ke-15. Kelas ini pernah dibuka perdana pada tahun 2012, dan peserta yang sekarang mengikuti ada 24 peserta. Bersyukur kepada Tuhan karena peserta kelas TMR sangat aktif berdiskusi. Mempelajari Injil Markus dengan menggunakan metode Studi Alkitab Induktif sangat menarik karena membuat peserta aktif dengan mengikuti langkah-langkah Observasi, Intepretasi, dan Aplikasi. Banyak detail indah dalam Injil Markus yang ditemukan sehingga membuat peserta semakin giat menggali lebih dalam. Doakan, kiranya Tuhan menuntun semua peserta agar dapat belajar Injil Markus dengan benar dan semakin mencintai firman Tuhan.
2. Bergabunglah dalam Kelas Orangtua Kristen November/Desember
Pada bulan November/Desember, PESTA akan membuka kelas virtual baru, yaitu Orangtua Kristen (OTK). Kelas diskusi OTK akan mempelajari pandangan alkitabiah mengenai orangtua dalam Perjanjian Lama dan Perjanjian Baru, bagaimana memahami fase perkembangan anak, tugas, dan kewajiban apakah yang orangtua harus lakukan untuk mendidik dan mengajar anak-anak di dalam Tuhan, dan bagaimana menjadi orangtua yang berperan dalam gereja Tuhan. Kami mengundang para Pembaca terkasih untuk bergabung dengan mendaftarkan diri ke kusuma(at)in-christ.net >. Kiranya kelas diskusi ini dapat memperlengkapi setiap orangtua Kristen dengan kebenaran firman Tuhan sehingga dapat mendidik dan mengajar anak-anak dalam Tuhan. Doakan agar Tuhan memakai promosi pembukaan kelas ini untuk sampai kepada para orangtua yang rindu diperlengkapi untuk menjadi orangtua Kristen yang bertanggung jawab.
3. Staf PESTA mengikuti Konvensi Injil Nasional Pemuda
Puji Tuhan! Pada 4 -- 9 Agustus 2015, staf PESTA (Sdr. Ayub) dan dua staf YLSA lainnya telah mengikuti Konvensi Injil Nasional Pemuda yang diadakan oleh STEMI di Jakarta. Kesempatan ini sangat berharga karena mereka dapat berkenalan dengan banyak pemuda-pemudi dari berbagai daerah di Indonesia. Salah satu yang ditekankan dalam pertemuan KIN ini adalah peran dan panggilan pemuda Kristen untuk memberitakan Kabar Baik di era postmodern ini. Doakan agar apa yang sudah didapat oleh Sdr. Ayub dapat diimplementasikan untuk semakin giat melayani pemuda-pemudi Kristen yang sudah Tuhan kirimkan melalui komunitas PESTA.
Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PESTA