Sharing Berkat Peserta Kelas OTK 3

1. Hardi Wiyono

Mengikuti kelas OTK ini, saya mendapat kesadaran baru yang menantang mengenai tugas dan tanggung jawab saya sebagai keluarga yang harus berperan di lingkup keluarga saya sendiri maupun di lingkup gereja tempat saya berkomunitas. Bagi saya, modul yang menjadi bahan diskusi serta kawan-kawan diskusi di grup, sebenarnya adalah teologi keluarga yang menjadi dasar pijakan dalam berkeluarga. Hal-hal praktis yang dibahas tetap relevan bagi konteks zaman ini. Meskipun zaman dan konteks berubah, tetapi konten tidak boleh berubah. Begitu pula keluarga yang dibentuk oleh Allah boleh berubah karena zaman, tetapi tujuan dan dasar bahwa keluarga harus beribadah kepada Allah, tidak boleh berubah.

Menurut saya, dalam keluargalah mula-mula kita belajar berteologia. Di dalamnya, kita menyemai pemahaman tentang Allah dan kasih-Nya sejak awal sebab keluarga adalah tempat pertama dan utama kita menerima pendidikan apa saja, di mana pemahaman teoritis yang telah kita terima harus dipraktikkan dalam hidup sehari-hari. Lewat kelas OTK ini, kita diingatkan ulang untuk kembali kepada barometer kehidupan keluarga, yang sejatinya membangun rumah tangga Kristen tentu tidak semudah membangun tangga rumah. Meski tidak mudah, harus tetap dilakukan demi kehidupan generasi agar hidup suci. Terima kasih tim SABDA dan anggota grup diskusi yang menjadi mentor bagi saya ketika berproses menjadi keluarga agar berfungsi dan menjadi berkat dalam Tuhan. God bless.

2. Eddy Soewito

Berkat yang saya dapat setelah mengikuti kelas OTK ini berlimpah sekali, antara lain: secara tepat dan benar memahami keluarga, orang tua, dan anak menurut Alkitab yang adalah firman Tuhan. Memotivasi saya untuk belajar Alkitab dengan sungguh-sungguh agar mampu membedakan pikiran manusia/dunia dan kehendak Allah. Selanjutnya, diingatkan sebagai keluarga Kristen yang dibentuk oleh Allah sendiri harus menjadi garam dan terang dunia. Sebagai orang tua, bertanggung jawab memenuhi kebutuhan anak mulai dari fisik sampai pertumbuhan rohaninya melalui pendidikan. Cara mendidik anak secara rohani khususnya melalui Alkitab diberikan. Contoh di kitab Ul. 6:4-9, menerapkan kasih Kristus agar anak tidak patah semangat menghadapi tantangan-tantangan dalam hidupnya. Penerapan kasih Kristus selain ke dalam keluarga juga harus ke luar melalui gereja sebagai kumpulan orang percaya yang menjalankan fungsi penyembahan, penginjilan, pemuridan, dan pelayanan sosial.

3. Lilik Kusnadi

Saya bersyukur bisa mengikuti kelas OTK ini sehingga bisa menjadi bekal dan untuk menjadi berkat bagi pelayanan keluarga terutama pada zaman digital seperti sekarang ini. Terima kasih tim SABDA yang memfasilitasi semuanya ini sehingga terlaksana kelas baik dan lancar. Kiranya Tuhan Yesus memberkati tim SABDA dalam pelayanannya.

4. Masnauli Marbun

Banyak hal yang didapat dari 5 topik OTK (tetapi diminta hanya 2 paragraf). Melalui kelas OTK ini, saya jadi mengetahui dasar firman Tuhan mengenai keluarga Kristen dan tentang OTK juga disadarkan tentang tanggung jawab OTK. Selama ini sebagai OTK yang punya 3 anak, saya bertanya-tanya apa hanya kasih makan minum, didik, asuh, dan bawa mereka dekat Tuhan saja? Lewat kelas OTK ini, saya jadi tahu tanggung jawab OTK sesuai firman-Nya.

Memiliki 3 anak yang Tuhan percayakan, jujur ada rasa was-was sebagai orang tua di era digital ini. Namun, dari diskusi, saya dikuatkan juga menjadi tahu hal-hal apa saja yang bisa kita lakukan bagi anak-anak. Dari diskusi di grup, setiap peserta punya pendapat dan itu memperkaya pengetahuan. Selain itu, jadi ada penyadaran bahwa setiap OTK butuh komunitas berbagi pengalaman dan selagi menguatkan dalam komunitas itu. Contoh baik dari SABDA melalui digital ini ada komunitas OTK yang membangun kami para orang tua Kristen.

Melalui OTK ini juga, saya termotivasi untuk membangun keluarga Kristen lainnya, membentuk grup OTK di lingkungan saya, seperti dalam diskusi bahwa jika keluarga Kristen kuat, gereja akan kuat menghadapi tantangan di akhir zaman ini. Tentu dari keluarga saya dulu mazbah keluarga harus terus kami lakukan, jangan kendor. Terima kasih kelas OTK 3 yang seru diskusinya. Makasih Bu Mei dan admin lainnya yang memfasilitasi kami. Terima kasih SABDA. Kami sangat diberkati. Salam sehat dan bahagia buat kita semua. Tuhan memberkati kita

5. Elfida Tiurmaulina

Terima kasih kepada admin dan SABDA yang telah menyediakan kelas OTK untuk memperkuat iman saya dan membawa saya atau pun kita semua yang ada di kelas OTK ini untuk semakin menjadi pemimpin yang benar di dalam keluarga terkhusus di era digital.

Di kelas OTK ini, masing-masing memberikan tanggapan yang berbeda-beda dengan pemikiran dari hati yang dalam dan saya percaya Roh Kudus yang menuntun kita semua memberikan pendapat dan ini yang membuat saya terkoreksi sebagai ibu dalam membimbing dan mendidik anak-anak semakin mendekat, melekat, taat, dan setia kepada Tuhan, terutama di era digital dan zaman yang semakin canggih ini. Demikian dari saya. Terima kasih atas refleksi teman-teman semua.

6. Oltor

Puji Tuhan. Saya sudah menyelesaikan pelajaran dari SABDA tentang "orang tua dan keluarga". Berkat yang saya dapat yaitu:

  1. Saya lebih memahami orang tua dan keluarga dari sudut pandang Perjanjian Lama, Perjanjian Baru, pendapat pakar, dan sharing diskusi.
  2. Setelah lebih paham tentang OTK, saya bisa menerapkannya ke keluarga, gereja, dan saudara seiman lainnya sehingga proses pertumbuhan rohani kita semakin mendekati kehendak Allah.

Terima kasih Tuhan Yesus. Terima kasih SABDA dan tim. Terima kasih saudaraku semuanya. Kiranya Tuhan Yesus senang dan memberkati kita semua. Amin.

7. Oei Tien Tien

Lewat belajar bersama di grup OTK, saya semakin ditambahkan pengetahuan Alkitab tentang keluarga. Saya juga diteguhkan untuk pelayanan remaja saya. Karena anak adalah produk keluarga. Apa yang kita lihat pada anak hari ini adalah hasil yang didapat dari orang tua/keluarganya. Saya akan melakukan pelajaran dari OTK ini untuk keluarga saya dan membantu anak rohani saya. Tuhan Yesus memberkati.

8. Susi Wahyuni

Bahasan yang luar biasa, selalu saja ada dan akan selalu ada dalam kehidupan kita. Masalah keluarga memang selalu menjadi perbincangan di mana-mana, selain semua orang mengalaminya, juga karena ada banyak sisi yang menyertainya. Saya bersyukur bisa bergabung dalam kelas OTK ini. Ada banyak hal yang bisa menjadi pengetahuan baru bagi saya dan sekaligus menjadi bahan pertimbangan dalam menghadapi masalah yang ada. Pengalaman orang lain bisa kita jadikan pelajaran bagi kita agar kita bisa maju dan menjadi lebih baik lagi.

9. Scherly Wakum

Saya baru pertama kali mengikuti kelas. Saya senang untuk mengikuti kelas walau belum terlalu aktif di kelas. Saya sempatkan membaca diskusi dan pendapat dari teman-teman OTK. Banyak hal baru yang saya dapatkan terutama belajar menjadi suami istri yang memiliki tugas dan tanggung jawab yang benar antar pasangan dan menjadi orang tua yang benar sesuai firman Tuhan. Terima kasih SABDA.

10. Lily Kurniati

Saya bersyukur memutuskan untuk ikut kelas OTK ini, walaupun anak saya sudah dewasa dan siap menikah. Banyak pelajaran dan berkat yang saya dapatkan dari materi dan diskusi. Saya tahu saya belum menerapkan pendidikan iman Kristen pada anak saya. Akan tetapi, dengan kelas ini, saya jadi tahu bagaimana orang tua Kristen harus mendidik anak-anaknya. Hal ini akan saya teruskan ke anak saya dan ikut membantunya saat dia juga punya anak kelak. Saya juga jadi tahu cara melaksanakan mazbah keluarga. Terima kasih untuk Kak May, Kak Roma, dan seluruh staf SABDA yang telah membuat kelas ini. Tuhan Yesus memberkati.

11. Marganda Kristianto Purba

Saya bersyukur kepada Tuhan Yesus yang telah memberikan kesempatan mengikuti kelas "Orang Tua dan Keluarga" melalui MLC SABDA. Saya bersyukur dalam kehidupan rumah tangga yang akan memasuki usia 10 tahun, sekalipun belum dikaruniai anak, tetapi melalui pelayanan di Sekolah Minggu, kami mengangkat mereka sebagai anak-anak rohani kami. Saya akan membagikan pelajaran di kelas OTK ini kepada teman-teman, baik yang belum berumah tangga maupun yang sudah supaya memahami makna orang tua dan keluarga dalam kehidupan kekristenan. Terima kasih atas moderator, Kak Mei, dan admin, Kak Roma yang selalu menjadi sahabat untuk bisa belajar di kelas ini. Terima kasih juga untuk teman-teman di kelas OTK 3 yang sungguh luar biasa memberikan pembelajaran saling berbagi dan melengkapi. Tuhan Yesus memberkati. Semoga ke depan kita bisa belajar bersama lagi bersama MLC SABDA. Tuhan Yesus memberkati.

12. Agus Prasetyo

Puji Tuhan. Saya sangat bersyukur bisa bergabung dan ikut dalam OTK yang diselenggarakan SABDA ini. Banyak hal saya belajar dari materi diskusi OTK ini yang tentu saja sangat bermanfaat buat koreksi bagi perjalanan keluarga saya yang baru 13 tahun berjalan dengan dua orang anak, satu putri dan satu putra.

Bagi saya pribadi, kelas OTK menjadi cermin yang memberikan sudut pandang berbeda yang tentunya lebih baik dari sekadar sudut pandang saya pribadi. Yang semula saya pikir sudah baik, ternyata yang ada di keluarga saya masih jauh dari ideal sebagaimana hasil diskusi dalam OTK ini. Pastinya, sedikit demi sedikit harus ada yang diperbaiki sehingga membuat saya dan istri lebih bersemangat dalam mendidik anak-anak dengan arah yang semakin jelas.

Materi OTK ini sangat baik dan bagus bagi orang tua. Ke depan, materi ini tentu akan sangat bermanfaat bagi orang tua Kristen, yang saya sering jumpai dalam aktivitas kerja saya di dunia pendidikan. Semoga SABDA terus memberi kesempatan bagi para orang tua untuk saling belajar dalam mendidik anak melalui fokus semacam OTK ini karena mendidik anak tidak ada batasannya untuk berhenti sehingga akan terus bergulir. Terima kasih buat moderator, admin, dan seluruh Tim SABDA. Tuhan memberkati.

13. Novita Rambu Wasak Lodang

Puji Tuhan. Saya sungguh sangat bersyukur atas kesempatan yang luar biasa bisa bergabung di kelas yang luar biasa ini. Ada banyak kesempatan belajar melalui diskusi seluruh anggota-anggota OTK. Berharap bahwa hasil sharing di kelas ini dapat menjadi acuan bagi saya dan keluarga untuk tetap setia melayani Tuhan. Ada banyak pengalaman dari rekan-rekan yang bisa menjadi panduan bagi saya pribadi untuk terus belajar menjadi keluarga yang dapat menjadi saluran berkat bagi sesama.

14. Melce Y.L.

Terima Kasih kepada SABDA Tim MLC yang telah mewadahi adanya kelas diskusi OTK ini. Saya sebagai orang tua sekaligus pegiat anak sungguh senang dengan adanya kelas OTK ini dapat menolong keluarga Kristen untuk memiliki kesadaran akan pentingnya keluarga Kristen dibangun dengan benar atas dasar yang kokoh atas iman kepada Kristus dan kebenaran firman Tuhan di Alkitab.

Diskusi dalam OTK 3 kami berjalan dengan baik dan aktif dari peserta mulai awal sampai selesai, walau saya merasa kali ini saya belum aktif benar dalam diskusi karena pekerjaan harian dan tugas yang padat pada minggu ini. Namun, puji Tuhan, akhirnya saya bisa ikutin dengan baik sampai tuntas.

Kesan saya terhadap materi OTK ini dan sharing kelompok cukup berbobot. Namun, sebenarnya masih banyak hal yang bisa digali lebih dalam di diskusi OTK, karena topik orang tua dan keluarga ini sangat kompleks. Materi OTK ini dapat saya gunakan nanti di Komsel Rayon kami ke depannya supaya semakin banyak keluarga yang disadarkan, dipulihkan, dan diperlengkapi serta bertumbuh makin kokoh. Usul dan saran saya, OTK ini dibuat berseri modul OTK 1, 2, 3, dstnya.. Sekali lagi, terima kasih banyak untuk admin, moderator, di grup OTK 3 yang luar biasa. God bless.

15. Philipus

Terima kasih sudah menyelenggarakan acara ini. Saya jadi belajar dan diteguhkan akan pentingnya belajar Alkitab untuk menjadi orang tua bijaksana dan diingatkan untuk menjadi orang tua yang mengajarkan kebenaran pada anak-anak sesuai dengan Ulangan 6:4-9 dan bertanggung jawab memenuhi kebutuhan yang lain bagi anak agar bertumbuh, berakar, dan berbuah dengan maksimal.

Terima kasih bisa mengenal teman yang punya tujuan sama dan bergerak untuk menjadi orang tua yang takut akan Tuhan dan belajar sambil bermitra dengan SABDA. Usul buat SABDA: perbanyak aplikasi visual dan audio karena sebagian besar aplikasi didominasi teks dan bacaan. Libatkan konten kreator Kristen dan game makerKristen untuk membuat App SABDA jauh lebih kekinian dan diterima oleh gen Z dan gen Alpha yang 100% mereka user digital.

16. Elen Parawang

Berkat yang saya dapatkan dari SABDA sangat berharga dan 30% merubah paradigma saya dalam menjalankan hidup saya, seperti: Bagaimana kita harus bersikap dalam menghadapi keluarga dan bagaimana peran keluarga, serta pentingnya memberi dukungan dan motivasi. Dan, andalkan Tuhan senantiasa dalam perjalanan hidup kita, serta bagaimana menggunakan gadget di era digital. Terima kasih untuk admin dan Sahabat SABDA yang selalu mendorong dan memotivasi saya selama ini. Terima kasih untuk semuanya. Tuhan Yesus memberkati.

17. Chika Ferryana

Bersyukur pada Tuhan karena telah memberikan hikmat pada setiap anggota pengurus SABDA untuk mengadakan kelas OTK guna memfasilitasi para orang tua untuk menjadi orang tua yang sesuai dengan firman Tuhan. Awalnya, saya bingung, apakah saya bisa atau tidak mengikuti pembelajaran mengingat saya belum berkeluarga. Namun, seiring berjalannya kelas, saya jadi bersemangat karena semua anggota kelas, terutama yang sudah berpengalaman jadi orang tua saling melengkapi sehingga saya yang masih muda dan belum berkeluarga dapat bangkit semangatnya untuk belajar.

Setelah ini, saya ingin mengaplikasikannya dalam bentuk pengajaran kepada anak-anak remaja binaan saya di gereja untuk menjadi anak-anak yang tetap menghormati orang tua meski gaptek, mau sabar mengajari orang tua gaptek. Saya juga berkomitmen, ketika kelak menjadi orang tua, saya akan menjadi orang tua yang semakin takut akan Tuhan, bijaksana, menjadi teladan sehingga tidak sulit untuk membimbing anak. Amin.

18. Hansel

Saya bersyukur ikut kelas OTK ini. Walaupun saya belum menikah, tetapi ini merupakan bekal bagi saya dalam mendidik anak nanti. Saya selaku guru agama Kristen, merasa terberkati dengan materi yang disampaikan dan diberikan, saya bisa juga menyampaikan kepada orang tua tentang pendidikan seorang anak bahkan terhadap anak murid yang saya ajar di sekolah. Maju terus untuk SABDA, terus memberkati banyak orang.

19. Apopasriyanto

Pertama-tama, saya mengucapkan banyak terima kasih kepada tim SABDA yang sudah memberikan kesempatan kepada saya untuk bisa mengikuti OTK ini. Ketika saya mengikuti OTK ini, ada banyak hal yang baru saya peroleh dengan bahan materi yang sangat sederhana, praktis, aplikatif sehingga menjadi berkat yang luar biasa bagi saya.

Ada pun berkat materi itu mengenai:

  1. Apa itu keluarga Kristen di era digital dalam Alkitab. Tanggung jawab orang tua Kristen dalam memahami dan memenuhi kebutuhan anak sehingga bisa melakukan pola pengasuhan yang baik terhadap anak berdasarkan firman Allah di zaman era digital yang agak berbeda dengan pola pengasuhan yang saya dapat 27 tahun yang lalu, saya sendiri mengalaminya dengan 2 orang anak sekarang sudah dewasa dan bekerja dan Tuhan titipkan lagi anak 9 tahun di zaman era vital.
  2. Apa yang harus dilakukan oleh orang tua (keluarga) dalam melaksanakan Amanat Agung terhadap anak di era digital, gereja, dan masyarakat.

Saya mengucapkan puji syukur bisa bergabung dalam OTK ini dan mengucapkan banyak terima kasih kepada tim mentor SABDA yang sudah berusaha untuk terus mengingatkan dan mendorong saya sehingga dapat terus maju dalam diskusinya. Materi OTK ini sangat sederhana, materinya sangat bagus sekali. Dalam hal ini, saya akan terus menggunakannya dalam pelayanan untuk membangun keluarga Kristen yang dikehendaki oleh Allah supaya orang tua yang lainnya dapat memahami dan mengaplikasikan ke dalam keluarganya untuk membangun dan memuliakan Allah.

20. Wasisto

Puji Tuhan, akhirnya berkesempatan untuk mengikuti kelas OTK. Walaupun agak aneh metodenya mengingat hal baru bagi saya untuk berdiskusi via WA, dan bukan offline. Namun, hal ini sangat membantu saya untuk berubah dan agak melek teknologi. Walaupun agak padat dan effort karena saya masih bekerja sekuler, tetapi kegiatan ini malah membuat saya bisa ikut dan flexible.

Honestly, saya menjadi berupaya ikut, semangat juga menyaksikan diskusi, dan saat lenggang bisa saya baca-baca atau tidak hilang evidence-nya. Btw, saya menyadari bahwa untuk melayani di era sekarang ini harus kreatif dan Yesus juga leader yang kreatif dalam melakukan pelayanannya dengan berbagai cara sehingga kita harus juga ikut kreatif. Jangan sampai kalah kreatif dengan iblis yang berusaha membuat manusia jatuh dalam dosa. Dengan memanfaatkan diskusi Alkitab secara online ini dapat memperkaya saya dalam melayani juga secara kreatif dengan memanfaatkan teknologi.

Sekali lagi, jelas saya terberkati dengan pelayanan ini. Terima kasih untuk panitia yang rajin mengingatkan saya walau kadang-kadang bolong-bolong. Terima kasih untuk rekan-rekan semua yang juga telah berdiskusi. Saya jadi bisa membaca hasil diskusi everywhere dan everytime. Metode ini menyadarkan saya untuk tidak alasan untuk tidak membangun mazbah keluarga walau sulit bertemu antar keluarga. Metode ini juga bisa dipakai untuk kita PA atau pemuridan dengan topik yang sudah disepakati. Demikian sharing saya. Terima kasih. Tuhan Yesus memberkati.

21. Delores

Terima kasih buat SABDA dan tim yang sudah memfasilitasi kelas ini. Banyak sekali pelajaran dan ilmu baru yang saya dapat dari kelas OTK ini. Terutama buat saya saat mengetahui bahwa keluarga dalam Alkitab sangatlah penting dan masing-masing jiwa dalam anggota keluarga sangat berharga. Saya sangat berharap keluarga zaman sekarang, khususnya orang tua, bisa meneladani peran orang tua zaman Alkitab. Saya akan mulai dari keluarga saya. Saya dan suami akan berkomitmen untuk memuridkan anak-anak, membawa mereka hidup serupa dengan Kristus. Memprioritaskan Allah dalam kehidupan kami dan selalu berpusat pada firman Tuhan karena di era teknologi digital ini, keluarga harus bisa tetap up to date, tetapi juga harus dapat juga menggunakan teknologi dengan benar.

Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs PESTA