Nama Kursus |
: |
Dasar Pengajaran Alkitab |
Nama Pelajaran |
: |
Allah, Yesus Kristus, dan Roh Kudus |
Kode |
: |
DPA-T02 |
Pertanyaan 02 - ALLAH, YESUS KRISTUS, DAN ROH KUDUS
INSTRUKSI
Sebelum mengerjakan tugas, diharapkan setiap peserta memperhatikan petunjuk berikut ini:
- Bacalah Bahan Pelajaran dan semua Referensi Pelajaran 02 dengan teliti.
- Bacalah Pertanyaan (A) dan (B) di bawah ini, lalu jawablah dengan jelas dan tepat.
- Apabila Anda mendapatkan kesulitan sehubungan dengan isi Bahan Pelajaran, silakan menghubungi: <kusuma@in-christ.net >
Selamat mengerjakan!
Pertanyaan (A)
Jawablah pertanyaan di bawah ini memilih jawaban yang paling tepat!
- Kata "Tuhan" dalam bahasa Ibrani memakai kata ....
- Elohim
- Allah
- Yahweh
- ilah
- Sifat Allah menurut Yohanes 4:24 adalah ....
- zat
- roh
- kudus
- adil
- Perintah untuk tidak sembarangan dalam menyebutkan nama Tuhan terdapat dalam ....
- Keluaran 20:7
- Keluaran 20:6
- Keluaran 20:5
- Keluaran 20:4
- Tiga pribadi dalam satu Allah yang disebut juga ....
- trio
- inkarnasi
- identitas
- trinitas
- Sebutan yang sering dipakai Yesus untuk diri-Nya sendiri ....
- Anak Allah
- Allah Bapa
- Anak Manusia
- Anak Domba Allah
- Dua keberadaan Yesus ketika berada di dunia adalah ... dan ... sejati.
- Manusia, Allah
- Anak Domba, Gembala
- Garam, Terang Dunia
- Allah, Penebus
- Menurut Paulus, yang membuktikan keilahian Yesus adalah ....
- kelahiran Yesus
- kebangkitan Yesus
- mukjizat yang dikerjakan Yesus
- kekudusan
- Roh Kudus ada ....
- pada saat Yesus naik ke surga
- pada waktu dunia diciptakan
- zaman Perjanjian Baru
- sejak sebelum dunia ada
- Roh Kudus tinggal di ....
- surga
- hati orang percaya
- Bait Suci
- seluruh alam semesta
- Karya Roh Kudus yang nampak dalam kehidupan yang bisa dilihat yaitu ....
- kasih, sukacita, dan damai sejahtera
- kesabaran, kebaikan, dan kemurahan
- kesetiaan, kelemahlembutan, dan penguasaan diri
- keselamatan
Pertanyaan (B)
Jawablah pertanyaan ini dengan uraian yang tepat!
- Dalam pemahaman Anda, bagaimana cara Anda menjelaskan Trinitas?
- Apakah pentingnya kemanusiaan Yesus dan keilahian Yesus?